Pria di Soreang Bacok Pemuda, Tak Terima Anaknya Diancam

Berita / 27-Feb-2025




Bandung - Seorang pria inisial CA (34) nekat melakukan pembacokan brutal di Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung. Korban berinisial NC (23) mengalami luka dan bersimbah darah.
Aksi pembacokan tersebut diketahui terjadi di Kampung Lembur Picung, Desa Panyirapan, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (22/2/2025) lalu. Pelaku dengan inisial CA saat ini telah diamankan polisi.

"Iya benar kejadiannya Sabtu 22 Februari 2025 sekitar jam 9 malam. Pelaku inisial CA telah diamankan bersama barang bukti berupa sebilah celurit berwarna hitam," ujar Kapolsek Soreang Kompol Ivan Taufiq, kepada awak media, Kamis (27/2/2025).

Ivan menjelaskan kronologi pembacokan brutal CA kepada korbannya. CA geram sebab menerima kabar tentang anaknya yang bakal dikeroyok oleh korban. Setelah mendengar kabar itu, CA mendatangi korban dengan luapan emosi dan senjata tajam.

"Menurut keterangan saksi kejadian bermula ketika pelaku CA tiba-tiba datang menemui korban dan langsung menendang korban yang sedang jongkok, mengenai telinga kirinya," katanya.

Pihaknya mengaku saat peristiwa tersebut korban sempat melakukan perlawanan. Sehingga keduanya sempat terlihat baku hantam. "Pelaku kemudian mengeluarkan celurit dan menyerang punggung serta kaki kiri korban, menyebabkan luka sobek," jelasnya.

Ivan mengungkapkan setelah itu polisi langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP). Kemudian korban langsung dibawa ke RSUD Otista Soreang dan melakukan visum.

"Setelah itu kami langsung mengamankan tersangka dan saat ini sedang menjalani pemeriksaan lebih lanjut untuk proses hukum selanjutnya," ucapnya.

Pic source : radarsampit


Program